Langsung ke konten utama

Panduan Memilih Template Blog Terbaik Untuk Pemula

panduan ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada blogger pemula bagaimana cara memilih template yang benar untuk blog


Halo semuanya, kali ini saya ingin melanjutkan tentang panduan untuk blogging, salah satu faktor krusial yang sering kali terlewatkan adalah template blog.

Biasanya temen-temen blogger baru sadar kalo template blog itu penting kalo sudah lumayan lama menjadi blogger, sekitar hitungan bulan.

Buat temen-temen blogger yang belum membaca panduan sebelumnya bisa coba untuk mengikuti link di bawah ini: panduan #2 :Memilih Niche Blog terbaik Untuk Pemula

Nah, sekarang ini bertebaran blog-blog yang menawarkan template yang responsive, SEO friendly, atau bahkan yang sudah AMP (Accelerated Mobile Page).

Apakah semua itu berguna dan penting?

Oke kita bahas terlebih dahulu indikator template yang bagus.

1. kecepatan sebuah template blog

mengapa sebuah template itu harus cepat?

Alasan mengapa anda harus memilih template yang tepat adalah karena agar pengunjung anda nyaman dan tidak menunggu lama loading blog anda.

Hal lain yang menjadi pertimbangan adalah crawling oleh mesin pencarian, jadi juga akan berpengaruh kepada SEO.

crawling adalah aktifitas bot mesin pencarian untuk mengidentifikasi suatu halaman blog agar dapat dimasukan dalam daftar pencarian mereka

Dari data yang ada pula loading yang lama akan memberikan bounce rate yang tidak bagus, bisa di atas 80%, dan menjadi pertimbangan bagi para advertise dan pengunjung untuk merekomendasikan blog anda.

40% orang akan meninggalkan blog anda ketika loading blog anda melebih dari 3 detik, dan 47% orang berharap loading blog anda hanya 2 detik atau di bawahnya.

Jadi, masukan dalam indikator dalam memilih template kecepatan blog.

Bagaimana kita mengecek kecepatan template blog?

Saya menyarankan untuk mengecek di 4 tempat gratis ini:
  1. Google PageSpeed Insight
  2. Pingdom
  3. GTmetrix
  4. YSlow

Saya pribadi lebih suka untuk menggunakan Google PageSpeed Insight dan Gtmetrix, karena kedua tools gratis tersebut sangat mudah digunakan oleh kita sebagai end-user dan lengkap dalam menyajikan informasi tentang template yang kita gunakan.

 2.  responsivitas template

Apa sih template yang responsive?

Template responsive adalah template yang dapat menyesuaikan perangkat pengguna, misalnya anda menggunakan komputer atau laptop untuk mengakses blog anda, tampilan blog anda di dekstop seperti tampilan blog pada umumnya, lebarnya memenuhi isi layar.

Dan ketika blog anda diakses dari perangkat handphone atau smartphone blog anda menyesuaikan layar.

Nah secara singkat seperti itu, namun lebih jelasnya anda lihat gambar di bawah ini:
responsivitas sebuah blog sangat dipengaruhi oleh template yang dipilih, sehingga dapat memenuhi standar mesin pencarian

Seperti itu lah gambaran dari responsivitas sebuah template blog.

Mengapa kita perlu menggunakan template yang responsive?

Jadi saya akan sedikit bercerita, beberapa waktu lalu saya pernah browsing kesana-kemari untuk mencari refrensi untuk blog dan pekerjaan saya, tetapi saya browsing menggunakan smartphone.

Sebuah blog saya temukan di mesin pencarian Google dan blog tersebut menyajikan tampilan dekstop, alhasil saya harus pemberbesar halaman blog tersebut untuk melihat konten.

Jika saja saya ingin mencari blog lain, mungkin saya sudah lakukan, tetapi ternyata informasi dalam blog tersebut terbaik dari pada yang lain.

Dari cerita singkat di atas, konten yang berkualitas perlu didukung dengan tampilan menarik juga.

Termasuk responsivitas sebuah template juga dapat berpengaruh kepada pembaca anda nantinya.

Saya menyarankan agar lebih maksimal untuk memilih template, coba memposisikan diri anda sebagai pembaca, karena akan lebih terasa apakah template yang anda gunakan sudah baik atau tidak.

Bagaimana tampilan terbaik sebuah template blog?

Masalah tampilan itu tergantung selera, ada yang ingin satu kolom saja, ada yang mau dua kolom, atau ada yang mau empat kolom, itu semua menjadi pilihan masing-masing para blogger.
kolom pada template blog disesuai dengan selera masing-masing orang, tetapi harus melihat struktur SEO yang ada pada satu template

Yang penting adalah template yang disajikan untuk pembaca responsif, sehingga mereka nyaman untuk membaca blog.

Tetapi, ada satu hal untuk dipertimbangkan ketika kita berbicara tentang tampilan di luar dari responsivitas, yaitu kegunaan template.

Saya mungkin membuat blog untuk blogging saja, jadi tidak memajang gambar terlalu dominan pada hompage, namun berbeda dengan seorang fotografer yang memiliki blog.

Mungkin dia akan memilih template blog yang menampilkan thumbnail lebih besar dari pada biasanya, karena post mereka lebih banyak menampilkan gambar.

Atau misalnya anda berencana membuat blog review buku atau film mungkin tampilan akan berbeda dengan blog seperti saya ini.

Nah sekarang kita beranjak ke faktor ketiga, faktor yang penting untuk anda pertimbangkan matang-matang.

Yaitu ...

3. SEO Friendly

Pilihlah template yang sangat-sangat friendly dengan mesin pencari, mengapa?

Karena hal itu lah yang menentukan anda lebih mudah untuk mendapatkan pengunjung organik.

Faktor SEO ini mungkin banyak disalahartikan oleh banyak orang, terutama yang baru berkecimpung di dunia blog.

Mengapa sering disalahartikan? Karena ternyata tidak dilihat secara baik-baik struktur data yang ada.

Misalnya seperti ini, ada sebuah blog review film yang menggunakan template blog biasa, dan itu banyak, apakah itu berpengaruh?

Sangat berpengaruh.

Schema structured data pada sebuah template sangat dibutuhkan untuk blog-blog khusus, seperti...
  • Blog yang membahas tentang buku.
  • Blog yang dipadukan dengan vlog.
  • Blog yang membahas film atau review film
  • Atau blog yang mencoba untuk membuat event-event khusus.

Semua Structured data dari blog-blog di atas berbeda-beda, rata-rata data struktur yang ada pada template blog itu hanya menyangkut dengan hatom dan hentry.

Atau paling jauh data structured website.

Coba baca pos saya tentang rating bintang, apa kegunaan structured data, silahkan baca pada url ini:

Jadi maksud saya dari penjelasan panjang lebar di atas adalah, gunakan template SEO friendly sesuai kegunaan, bukan karena iming-iming SEO friendly.

Karena banyak yang mengatakan SEO friendly ternyata tidak tepat untuk blog yang ingin kita bangun.

Contoh hasil pencarian yang menggunakan Schema Data Structured pada mesin pencarian.
struktur data yang berbeda membuat hasil pencarian yang berbeda pula, tinggal blogger menyesuaikan kebutuhan template agar hasil pencarian menjadi maksimal

Karena data yang terstruktur berbeda dengan blog kebanyakan maka hasil pencarian pun akan menghasilkan hasil yang berbeda.

Walaupun saya memberikan contoh hasil sebuah situs website, jangan salah paham template blog yang bagus itu seperti website apple di atas.

Blog dan website itu berbeda, yang sama hanya penerapan dasar-dasar SEO.

Jadi jangan disamakan website dengan blog, begitu juga dalam mencari template, cobalah untuk mencari template yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Pada setiap pembahasan saya tidak mau memaksakan pada satu kesimpulan, karena banyak faktor yang berpengaruh dan membuat hasil blog berbeda-beda.

Nah, ada salah satu tambahan pada algorithma Google baru-baru ini, walaupun sudah diterapkan pada beberapa bulan yang lalu, namun belum terlalu terlihat maksimal pada mesin pencarian, apakah itu?

Mobile Index First dan AMP.

Mengapa saya bedakan pembahasan ini dengan masalah responsivitas?

Karena mobile index first itu sebuah penilaian baru yang ada karena perubahan perilaku pengguna Google yang sudah berpindah ke smartphone atau handphone saat browsing.

Jadi, bukan faktor dasar-dasar untuk memilih sebuah template, walaupun berkaitan erat dengan perangkat mobile.

Jadi begini ceritanya, akhir-akhir ini Google sangat serius untuk memperhatikan pengindexan berdasarkan mobile version, ini dikarenakan perubahan prilaku end-user yang sudah sangat bergantung dengan perangkat mobile.

Dampaknya? Semua pengindexan di awalin dengan melihat versi mobile terlebih dahulu, jadi ketika blog anda tidak memiliki versi mobilenya, atau tidak responsif maka Google akan memberikan rangking yang kurang bagus untuk hasil dari versi mobile.

Sebaliknya jika anda memiliki versi blog yang kompetibel dengan mobile, itu tidak akan berefek apa pun kepada blog anda.

Maka dari itu saya mengeluarkan faktor mobile index first dari faktor-faktor dasar dalam memilih template.

Satu lagi, yaitu AMP (Accelerated Mobile Page)

apakah itu AMP? Adalah sebuah projet agar template blog sesuai standar AMP yang bisa diakses oleh pengguna mobile tanpa loading lama karena sudah disimpan sebelumnya pada server google.

Baca standar-standar amp di sini: prinsip design AMP

Mengapa dapat disimpan? Karena ukurannya yang kecil dan sesuai standar.

Dan AMP saat ini tidak begitu berpengaruh, karena kembali lagi kepada kualitas konten yang disajikan, AMP project hanya membantu pembaca untuk mendapatkan informasi lebih cepat.

Nah, mungkin pertanyaan yang sekarang hadir di benak anda adalah, template seperti apa sih yang terbaik untuk blog?

Tempat Download Terbaik Template Untuk Blogger

Setelah saya berjalan-jalan ke berbagai blog ternyata sudah banyak produk-produk Indonesia, khususnya template blog yang sangat-sangat baik dari segi tiga faktor di atas.

Jadi tidak usah untuk repot-repot membuat template dari awal tinggal download saja template dari tempat mereka.

Saya merekomendasikan untuk mendownload template blog khusus blogger di tempat-tempat berikut:
  1. Sugeng.id
  2. Arlina Design
  3. Bungfrangki
  4. Kompiajaib

*note: jika ada rekomendasi template silahkan ajukan di komentar, yang bagus saya akan tautakan bersama daftar diatas.

Jujur, saya tidak dibayar berapa pun dari pemilik template-template di atas, saya hanya mengatakan secara jujur bahwa produk-produk dari tempat-tempat di atas memiliki kualitas yang harus diacungi jempol.

Ingat jangan lupa memilih template berdasarkan 3 faktor di atas, sehingga anda dapat menghasilkan performa yang maksimal pada blog anda.

Akhir kata, jangan sampai anda mendownload gratis dari penyedia template gratis di atas dan dengan sengaja membuang link kredit mereka, jika ingin membuang link kredit lebih baik membeli dari pada uang yang anda hasilkan dari blog tidak berkah, lebih baik anda membayar sedikit tetapi hasil maksimal.

Panduan #5:

Komentar

Postingan populer dari blog ini